Tuesday, March 1, 2016

Penggunaan "a" dan "an"




Penggunaan "a" dan "an"

Dalam Bahasa Indonesia, kata sebuah, seorang, sebutir" dan lain-lain yang berarti tunggal, jika diterjemahkan ke dalam Bahasa Inggris  menjadi "a" atau 'an".

Bagaimana membedakan kedua kata ini?

Like a piece of cake, gampang sekali.

Penggunaan "A" atau "a"

"A" atau "a" diikuti oleh kata benda tunggal yang bisa dihitung (lihat lagi posting sebelumnya ya...he..he....).

Dan "A" atau "a" diikuti sebuah kata benda tunggal yang harus dimulai dengan BUNYI SUARA KONSONAN

Ingat bukan HURUF, tapi bunyi suara konsonan.

HURUF dan BUNYI SUARA apa bedanya?



Eeits! Jangan pusing duluan!

Simbol "A, B, C, D ..... Z" adalah contoh dari HURUF jika anda tak melafalkan atau membunyikan mereka baik secara lisan maupun dalam hati (hanya kamu lho yang tau, ha..ha....).

Ibaratnya, ketika seorang anak kecil yang belum mengenal ABC atau alphabet sedang melihat simbol-simbol tersebut tanpa mengetahui cara melafalkan mereka, maka simbol-simbol tersebut disebut HURUF-HURUF (Letters).



Nah, ketika huruf-huruf tersebut disuarakan, "a" dalam Bahasa Indonesia dilafalkan /a/, sedangkan dalam Bahasa Inggris dilafalkan /ei/ /a/, /ə/; atau huruf B yang dalam Bahasa Indonesia berbunyi /be/, sedangkan dalam Bahasa Inggris disuarakan /bi/ dan seterusnya, maka pelafalan tersebut dinamakan BUNYI SUARA.

Contoh yang lebih gampang. Jreng  jre...ng! (Ambil suaraa......)
Coba nyanyikan lagu ei, bi,  si, di, i, ef, j i, ei  ch, ai, j ei, kei, el, em, en,  dts,

maka yang digarisbawahi itu adalah CONTOH dari BUNYI SUARA.

Ketika sebuah kata benda diawali dengan BUNYI SUARA MATI (Ingat sekali lagi, bukan HURUF, he..he...), maka "A" atau "a" lah yang berhak menjadi pasangan pengantin mereka.

Contoh:

a university, bukan an university
Mengapa?


Dikarenakan huruf 'u' di kata "university" dilafalkan /yu/, bukan bunyi suara /u/ meskipun huruf pertama atau awal kata benda tersebut adalah huruf U.  Dan ini berarti kata benda ini diawali dengan bunyi mati dan "a" pun berhak menjadi pasangannya.





a strawberry                                                      

commons.wikimedia.org


a cat


en.wikipedia.org




Penggunaan "An' atau "an"

"An" atau "an" digunakan sebelum kata benda tunggal yang diawali bunyi suara hidup /e/, /ei/, /a/, /ai/, /ou/, /o/, /i/, /i:/, /u/

contoh:

an orange


Image result for orange
www.publicdomainpictures.net




an eraser
Image result for eraser
Latihan:

Coba sekarang anda lafalkan kalimat-kalimat seperti yang dicontohkan ini. Ingat, benda yang anda lihat di sekeliling anda sebaiknya berjumlah satu atau tunggal. Gunakan "a" atau "an" dalam kalimat -kalimat anda. Setelah berhasil melisankan kalimat-kalimat tersenbut, tuliskan kalimat-kalimat yang anda lisankan tadi  ke dalam buku anda. Jangan lupa teruslah berlatih agar semakin terampil.


Contoh:
I see a book on my table.

I have a key in my bag.



I need a pen now.

I want an orange now.

I need to buy a banana, a carrot, an avocado, an egg and a jackfruit.













No comments:

Post a Comment